Tim Supervisi Mabes Polri Cek Kesiapan Operasi Ketupat Agung Bali 2024 di Terminal Mengwi Badung

Tim Supervisi Mabes Polri Cek Kesiapan Operasi Ketupat Agung Bali 2024 di Terminal Mengwi Badung
BADUNG, INFODEWATA.COM -
Tim Supervisi Mabes Polri dalam rangka Operasi Ketupat Agung 2024 melakukan pengecekan di Pos Pelayanan Ops Ketupat Agung 2024 Terminal Mengwi type A, Desa Mengwitani, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali, pada Jumat (05/4/2024). Kedatangan tim yang dipimpin oleh Auditor Sispamobvitnas Utama Tk. II Baharkam Polri Brigjen Pol. Drs. Mashudi, didampingi oleh beberapa pejabat terkait, langsung disambut oleh Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, S.I.K., beserta jajaran.

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H., menyatakan bahwa kunjungan Tim Supervisi Mabes Polri bertujuan untuk memastikan kesiapan dan pelaksanaan tugas personel Polda Bali dalam Operasi Ketupat Agung 2024 di wilayah hukum Polda Bali. Sebelum melakukan pengecekan di lapangan, tim supervisi juga melaksanakan rapat bersama pejabat terkait di Command Center Polda Bali.

Operasi Ketupat Agung 2024 merupakan upaya Polri untuk meningkatkan keamanan dan kelancaran arus mudik dan balik Lebaran. Melalui pengecekan ini, diharapkan kesiapan dan profesionalisme personel Polri dalam menghadapi tantangan keamanan selama periode tersebut dapat terjamin.
Lebih baru Lebih lama